Inilah Hasil LKBB Gala Agni Abhipraya II 2025
PATI, PATINEWS.COM
Lomba Kreasi Baris Berbaris (LKBB) yang diadakan oleh PPI (Purna Paskibraka Indonesia) Kabupaten Pati bertajuk Gala Agni Abhipraya II 2025 yang berlangsung di GOR Pesantenan Pati ini diikuti 20 tim dari berbagai sekolah setingkat SLTA di Kabupaten Pati. Sabtu (15/2/2025).
Dalam lomba LKBB Gala Agni Abhipraya kali ini dilombakan berbagai materi diantaranya PBB, Variasi dan Formasi, Danton terbaik dan Kostum terbaik. Selain itu juga ada Peleton terfavorit yang dinilai melalui like pemirsa di akun IG remi Gala Agni Abhipraya @ppikabupatenpati.
Dalam LKBB kali ini tim dari SMAN 2 Pati HIKAMADA meraih juara umum. Tim yang terdiri dari 16 siswa dari kelas 10 ini dilatih langsung oleh saudara Nugi dan beberapa orang senior dari HIKAMADA.

Ketua pengurus HIKAMADA Denny Fitrian Ardiansyah yang didampingi senior dari HIKAMADA Gilang Panji Pamungkas mengatakan dalam lomba kali ini semua peserta ditetapkan harus dari siswa kelas 10.
” Sesuai ketentuan dari panitia peserta semua harus kelas 10, untuk itu kami berusaha agar kelas 10 sebagai penerus HIKAMADA harus tetap maksimal,” ungkapnya.
Selain juara umum SMAN 2 Pati juga meraih juara 1 Formasi dan Variasi dan peleton terfavorit.
Lain halnya dengan tim PARAGAS dari SMA PGRI 1 Pati, tim yang tampil atraktif dengan kostum dan alat peraga ini meraih Best Costum dan Juara Madya 1.

Inilah daftar juara dalam LKBB Gala Agni Abhipraya II 2025 :
Juara Umum SMAN 2 Pati.
Juara 1 : SMAN 2 Pati
Juara 2 : SMKN 2 Pati
Juara 3 : SMAN 1 Pati
Juara Harapan 1 : SMAN 1 Kayen
Juara Harapan 2 : SMKN 1 Pati
Juara Harapan 3 : SMKN Jateng
Juara Madya 1 : SMA PGRI 1 Pati
Juara Madya 2 : SMAN 3 Pati
Juara Madya 3 : SMAN 1 Jakenan
PBB terbaik : SMAN 1 Kayen
Variasi Formasi terbaik : SMAN 2 Pati
Danton Terbaik : SMAN 1 Kayen
Kostum terbaik : SMA PGRI 1 Pati
Peleton terfavorit : SMAN 2 Pati