KPU Ajak Babinsa Sosialisasikan Pilkada Pati 2017 (dok. Pendim Pati)
Patinews.com – Pilkada Pati 2017, Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Pati, Much. Nasich mengajak jajaran Danramil dan Babinsa Kodim 0718/ Pati mensosialisasikan Pilkada Pati 2017 mendatang, hal ini disampaikan ketua KPUD Pati di Aula Bakorwil Pati baru – baru ini, (Rabu, 21 Desember 2016).
“Hasil pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pati tahun 2017 dari jalur perseorangan maupun dari partai politik/Gabungan partai Politik hanya terdapat satu pasangan Calon”, kata Much Nasich.
Setelah dilakukan perpanjangan pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil bupati yang mendaftar masih terdapat satu pasangan calon.
Ketua KPUD Pati berharap kepada Babinsa agar ikut bersama – sama mensosialisasikan Pilkada 2017 tentang tata cara pencoblosan, baik itu lewat kesenian daerah, khutbah jumat, buletin gereja maupun silaturahim kepada organisasi masyarakat.
Anggaran Pilkada di Pati mencapai, Rp. 29.795.422.000,-, dari besaran tersebut dibagi dalam APBD 2016 sebesar Rp. 14.600.000,- dan APBD Perubahan 2016 sebesar Rp. 15.195.422,-. (Patinews.com/ tim)