
PatiNews.Com – Margoyoso, Musibah yang terjadi di Palu dan Donggala mengakibatkan banyak korban jiwa.
Untuk itu IPNU IPPNU se-Kecamatan Margoyoso, Pati, berinisiatif untuk melakukan penggalangan dana peduli Palu dan Donggala.
Dengan melibatkan seluruh rekan-rekanita dari ranting IPNU IPPNU se-Kecamatan Margoyoso. Dilaksanakan pada hari ini, Jumat (5/10) di beberapa titik strategis, Pasar Bulumanis, Toserba Pantes, depan Kantor Kecamatan, hingga depan Masjid Tunjungrejo. Berlangsung dari pukul 07.00 dan berakhir sampai pukul 09.00, berhasil mendapatkan donasi sebesar Rp10.652.000 yang kemudian diserahkan kepada PC IPNU Pati.
Selain itu, IPNU IPPNU Kecamatan Margoyoso bersama dengan badan otonom NU lainnya menyelenggarakan tahlil dan khataman bersama di Gedung MWC NU Margoyoso pada pukul 13.00. Kegiatan ini ditujukan untuk keselamatan seluruh wilayah NKRI.
Menurut Ainun Fitriana, Ketua IPPNU Margoyoso,serangkaian kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian dari IPNU IPPNU untuk Indonesia. Karena perkara kecil untuk kita akan berarti besar bagi mereka. (Uli/ PN)