PatiNews.Com – Margorejo, Kecelakaan Lalu lintas terjadi di Jalur Pantura Pati-Kudus tepatnya di sebelah barat SPBU Margorejo turut Desa Margorejo Kecamatan Margorejo Kabupaten Pati. Sabtu tanggal 27 Januari 2018 sekira pukul 21.15 WIB.
Kapolres Pati AKBP Maulana Hamdan melalui Kapolsek Margorejo AKP Harry Marcell mengatakan, “Kecelakaan melibatkan mobil Nissan Evalia Warna abu abu metalik No. Pol. B-249-ANI kontra dengan Motor Honda Vario NoPol.K-5541-IB, akibatnya pengendara motor meninggal seketika yakni Suparno warga Desa Gondosari Rt.03/Rw.04 Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus”.
Kronologi kejadian, urainya, “Sekira pukul 21.15 Mobil yang dikendarai oleh Denny Nurdiansyah warga Jakarta berjalan beriringan dengan motor tersebut dari arah barat. Sesampainya di TKP Motor berbelok kanan dengan kecepatan tinggi. Kemudian terjadilah tabrakan tersebut”. (pn/Res Pati)