REMBANG – Mengisi waktu di Bulan Ramadhan penuh berkah, Kapolres Rembang AKBP Dhanang Bagus Anggoro, S.I.K., M.H., bersama Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Rembang Ny. Rani Dhanang Bagus bersilaturahmi sekaligus menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) di Desa Tegaldowo Kecamatan Gunem Kabupaten Rembang.
Di gelar Rabu (13/3) sore hari, Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat kurang mampu dengan menyalurkan paket sembako kepada 200 warga yang membutuhkan.
Kapolres Rembang AKBP Dhanang menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat.
Segenap warga Desa Tegaldowo yang menerima bantuan di wakili Kepada Desa mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan dari Bapak Kapolres.
“ Semoga bisa bermanfaat dan berkah barokah untuk rombongan Bapak Kapolres. Semoga Allah SWT membalas amal kebaikan ini,” ungkapnya.