
Patinews.com – Idi, Bupati Aceh Timur H. Hasbalah HM.Thaib atau akrap isapa Rocky menerima Piagam Penghargaan dari Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas Anak) atas dedikasinya menyelenggarakan Operasi Bibir Sumbing terhadap 50 anak kurang mampu, 17 Maret 2017 lalu.
Penghargaan tersebut diserahkan Zandre Badak, mewakili Dewan Komisioner Komnas Perlindungan Anak dan diterima Wakil Bupati Aceh Timur, Syahrul Bin Syama’un, Sabtu 13 Mei 2017 Pukul 10:00-12:00 di Aula Serbaguna Idi. Dalam Serah Terima Piagam Penghargaan itu juga dirangkai dengan Diskusi Kampanye 10 Hak Anak serta Memutuskan Mata Rantai Kekerasan Terhadap Anak.
Zandre Badak, dalam sambutannya mengatakan, penyerahan Piagam Penghargaan diberikan atas usaha dan gagasannya menyelenggarakan operasi bibir sumbing secara gratis. “Dengan demikian kedepan diharapkan menjadi contoh atau motivasi terhadap kepala daerah lain di Aceh,” katanya.
Sebenarnya, lanjut Zandre, kegiatan yang dilakukan Pemkab Aceh Timur merupakan bagian dari tugas pihaknya di Komnas Perlindungan Anak. “Semoga lima tahun kedepan bupati akan terus membantu masyarakat miskin, khususnya dalam memprakarsai anak untuk mendapatkan 10 haknya sesuai dengan Konvensi PBB tentang hak anak,” kata Zandre.
Sementara Wakil Bupati Aceh Timur, Syahrul Bin Syama’un, dalam arahannya mengucapkan terimakasih kepada Komnas Perlindungan Anak yang telah memberikan piagam penghargaan atas dukungan Pemkab Aceh Timur, dalam memberikan hak kesehatan berupa operasi bibr sumbing.
“Pemkab Aceh Timur, konsisten berupaya untuk memberikan jaminan terhadap pelaksanaan hak maupun perlindungan terhadap anak sebagai bentuk turut serta memfasilitasi partisipasi anak sebagai wahana untuk didengar pendapatnya, idenya, gagasannya, inovasinya demi kepentingan anak,” kata Syahrul.
Dalam kegiatan juga hadir para asisten, staf ahli bupati, para kepala SKPK, para Kabag dijajaran Setdakab Aceh Timur. Hadir juga unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Aceh Timur seperti Kabag Ops Kompol Rusman Sinaga. Hadir juga beberapa perwakilan dari perbankan dan pimpinan lembaga lainnya seperti Ketua MAA, M. Yunus dan Ketua MPD Tghk. Alauddin, SE. (Red)