(Patinews.com, Gembong) – Akibat musim kemarau yang begitu panjang, membuat waduk Seloromo Kec. Gembong, Pati, Jawa Tengah mengering. Area waduk yang mengering ini dimanfaatkan oleh warga sekitar untuk budidaya ikan air tawar. Hingga saat ini terdapat 30 kolam ikan yang telah dibuat warga. Menurut penuturan warga cara ini ditempuh untuk menambah penghasilan keluarga, karena selama ini warga sekitar menggantungkan penghasilan dari menangkap ikan di waduk.