
Patinews.com – Cluwak, Kejuaraan nasional (Kejurnas) Motocross Seri I-2016 yang berlangsung di Sirkuit Bendha Indah Desa Gerit Kecamatan Cluwak di sambut positif oleh Bupati Pati H. Haryanto. Kejurnas ini berlangsung dua hari, 2 – 3 April 2016.
“Saya menyambut baik dengan adanya arena ini, kawula muda dapat menyalurkan bakatnya dan mengurangi kegiatan balap liar di jalanan” tutur Bupati Pati dalam sambutannya siang tadi di Sirkuit Bendha Indah (Minggu, 3 April 2016. Bupati Pati juga berterimakasih atas kiprah IMI (Ikatan Motor Indonesia) atas terselenggaranya acara Kejurnas MX Seri I tersebut.
Lebih lanjut, Haryanto mengharapkan agar acara ini tidak hanya sekali saja diadakan, karena dengan adanya kegiatan ini, dapat menjadi hiburan kepada masyarakat Kabupaten Pati dan memberikan kesempatan kepada para kawula muda di Pati untuk dapat berkiprah di kancah nasional.
Kejurnas MX Seri I-2016 ini diikuti oleh 113 crosser dari berbagai provinsi di tanah air, diantaranya dari Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Timur, DIY, NTB, Bali dan Kalimantan Timur. Adapun kelas yang diperlombakan diantaranya adalah kelas SE 125 cc Exc C, MX2 Novice, 85 cc, SE 125 cc Exc B, MX2 Junior, 50 cc, SE 125 cc Exc A, Kelas Adventure Pembalab dan kelas Adventure non pembalab.
Doni Tata Pradita juga mengikuti perlombaan kali ini, pembalab Grand Prix Sepeda Motor 250 cc ini turun bersama tim Malioboro City.
Hingga berita ini diturunkan, kejuaraan masih berlangsung hingga pukul 16.50 nanti, dan pengumunan pemenang Kejurnas MX Seri I-2016 juga akan diumumkan sore nanti. (Patinews.com/ bj)