
PatiNews.Com – Event, Bertempat di depan Kantor Serba guna Sakawira Kartika / FKPPI Jl. Panglima Sudirman No. 72 Pati, telah dilaksanakan kegiatan “Gebyar Seni Akhir Tahun 2018” yang diselenggarakan oleh Dewan Kesenian Kabupaten Pati beserta instansi terkait. Selasa, 18 Desember 2018.
Mewakili Bupati Pati, Sekda Pati Suharyono mengungkapkan, “atas nama Pemerintah Kabupaten Pati memberikan apresiasi dan penghargaan kepada DKP ( Dewan Kesenian Pati ) yang telah menyiapkan kegiatan pada malam hari ini, dan rasa terima kasih ini kita wujudkan dengan dana hibah sebesar 50 Juta per tahun,”.
Aset yang dimiliki oleh DKP yaitu Gedung Kesenian yang berada di Stadion Joyo Kusumo Pati di bangun oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Pati sepenuhnya adalah tanggung jawab DKP, “kedepan silakan dikelola dengan baik dan diisi dengan kegiatan seni dan budaya,” imbuhnya.
“Dengan mengucap Bismillah kegiatan malam hari ini dan dua hari kedepan saya nyatakan resmi di buka, semoga sukses,” pungkas Sekda.
Agenda Hari Pertama ( Selasa/18 Desember 2018 ) :
– Pameran Seni rupa karya Guru, Siswa dan Seniman
1. Tari Tradisional
2. Pembukaan
3. Doa
4. Sambutan – Sambutan
5. Penampilan Keroncong Kalaborasi
6. Penyerahan piagam penghargaan kepada para Tokoh Keroncong
7. Penampilan Group Keroncong 1
8. Penampilan Group Keroncong 2
9. Penampilan Group Keroncong 3
10.. Penampilan Group Keroncong 4
11. Penampilan Group Keroncong 5
12. Penampilan Group Keroncong 6
13. 9. Penampilan Group Keroncong 7
14.. Penampilan Group Keroncong 8
15. Penampilan Group Keroncong. 9
16. Penampilan Group Keroncong 10
Hari Kedua ( Rabu/19 Des 2018 ) :
– Pameran Seni rupa karya Guru, Siswa dan Seniman
1. Musik Tong Tlek Angklung Juwana
2. Pementasan Tari 1
3. Pementasan Tari. 2
4. Pementasan Tari. 3
5. Pementasan Tari. 4
6. Pementasan Tari. 5
7. Pemutaran Karya Fim
Hari Ketiga ( Kamis /21 Des 2019 )
– Pameran Seni rupa karya Guru, Siswa dan Seniman
1. Pementasan Teater dan Musikalisasi. Puisi Pelajar dan Sastrawan Kabupaten Pati
2. Penutup Kegiatan
Kegiatan Gebiyar Seni Akhir Tahun 2018 dilaksanakan selama tiga ( 3 ) hari terhitung mulai hari Selasa tanggal 18 sd tanggal 19 Kamis malam. (pn/ sl)