REMBANG – Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan pertandingan sepak bola Liga 4 Zona Jawa Tengah musim 2025–2026, Polres Rembang menggelar Apel Pengamanan pertandingan antara PSIR Rembang melawan Persiharjo Sukoharjo. Kegiatan apel dilaksanakan di halaman Stadion Krida Rembang, Minggu (18/01/2026).
Apel pengamanan tersebut dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Rembang Kompol Bambang Sugito, S.Sos.,M.H. serta diikuti oleh personel gabungan dari Polres Rembang, TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan, dan unsur pengamanan lainnya yang terlibat dalam pengamanan pertandingan.
Dalam arahannya, Kabag Ops Polres Rembang Kompol Bambang menekankan kepada seluruh personel agar melaksanakan tugas pengamanan secara profesional, humanis, dan penuh tanggung jawab. Personel diminta untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas, mengatur arus lalu lintas di sekitar stadion, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi pemain, ofisial, dan para suporter.
Selain itu, seluruh personel juga diingatkan untuk mengedepankan tindakan persuasif serta menghindari tindakan represif yang dapat memicu konflik, sehingga pertandingan dapat berjalan aman, tertib, dan kondusif hingga selesai.
Dengan dilaksanakannya apel pengamanan ini, diharapkan pertandingan Liga 4 Zona Jawa Tengah antara PSIR Rembang dan Persiharjo Sukoharjo dapat berlangsung dengan aman, lancar, serta menjadi hiburan yang positif bagi masyarakat Kabupaten Rembang.







