HUT Ke-18, RS Keluarga Sehat Pati Adakan Bakti Sosial Operasi Katarak Gratis
PATI – PATINEWS.COM,
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-18, RS Keluarga Sehat (KSH) Pati mengadakan kegiatan bakti sosial operasi katarak gratis bagi masyarakat kurang mampu, Sabtu (21/09/2024). Acara tersebut berlangsung di KS Hall, RS Keluarga Sehat Pati, dimulai pukul 08.00 WIB dan diikuti oleh 50 pasien dari berbagai wilayah di Kabupaten Pati.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) rumah sakit untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, khususnya bagi mereka yang mengalami gangguan penglihatan akibat katarak. Sebanyak 74 orang telah menjalani skrining sebelumnya, dan 50 orang di antaranya dinyatakan lolos untuk mengikuti operasi pada hari tersebut.
Dalam sambutannya, Chief Operating Officer RS Keluarga Sehat Group, dr. Kelvin Kurniawan, M.Kes, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat. “Kami berterima kasih kepada Kodim 0718/Pati, PERDAMI, Dinas Kesehatan Kabupaten Pati, serta seluruh sponsor yang telah mendukung terlaksananya acara ini. Semoga operasi ini dapat membantu saudara-saudara kita kembali melihat dunia dengan jelas dan meningkatkan kualitas hidup mereka,” ujarnya.
Selain itu, dr. Kelvin juga menegaskan komitmen RS Keluarga Sehat dalam terus berkontribusi terhadap kesehatan masyarakat melalui berbagai program sosial lainnya.
Acara tersebut turut dihadiri oleh beberapa tamu undangan penting, antara lain Dandim 0718/Pati, Letkol Inf Jon Young Saragi, S.Sos, yang dalam sambutannya juga mengungkapkan pentingnya sinergi antara TNI dan masyarakat. “Operasi katarak ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kami terhadap kesehatan masyarakat Pati. Keberadaan TNI tidak terlepas dari dukungan dan kerjasama masyarakat, dan melalui kegiatan seperti ini, kita dapat memperkuat sinergi dalam membangun bangsa yang sehat dan sejahtera,” tutur Letkol Jon Young Saragi.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pati, yang diwakili oleh Kepala Bidang P2P di Dinas Kesehatan Kabupaten Pati, Salis Diah Rahmawati, S.Si.T, juga menyampaikan apresiasinya. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat Pati, terutama mereka yang membutuhkan penanganan gangguan penglihatan,” katanya.
Acara ini tidak hanya menjadi momentum penting bagi RS Keluarga Sehat untuk berbagi kebahagiaan di hari jadinya, namun juga sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap masyarakat Pati yang membutuhkan bantuan medis. Para peserta operasi katarak gratis ini diharapkan dapat menjalani proses pemulihan dengan baik dan kembali menjalankan aktivitas sehari-hari dengan penglihatan yang lebih baik.
Semangat berbagi dan kepedulian yang diusung dalam acara ini menjadi contoh bagaimana kerjasama antara berbagai pihak dapat memberikan dampak positif yang besar bagi masyarakat.
(*)