Aksi Bersih-Bersih Taman Desa: KKN Sandyakala dan Siswa Siswi MI Nurul Huda Gotong Royong Demi Taman Desa Yang Bersih Dan Nyaman
Bajomulyo – Kelompok 14 Sandyakala Kuliah Kerja Nyata (KKN) Pemberdayaan Institut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA) desa Bajomulyo, kecamatan Juwana, kabupaten Pati menyelenggarakan Kegiatan bersih-bersih taman desa yang diselenggarakan pada hari Kamis (11/9/24) bertempat di Taman Desa Bajomulyo.
Kegiatan bersiih-bersih taman desa merupakan salah satu program kerja kelompok 14 KKN Sandyakala di bidang lingkungan. Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini yaitu untuk membersihkan area taman desa serta Dalam rangka meningkatkan kesadaran siswa siswi MI Nurul Huda tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan taman desa .
Kegiatan dimulai pada pagi hari dengan gotong royong yang melibatkan mahasiswa KKN dan siswa siswi MI Nurul Huda. Mereka bersama-sama membersihkan area taman yang selama ini terabaikan. Mahasiswa membagikan tugas, mulai dari menyapu area taman sampai dengan gor taman desa.
Setelah kegiatan bersih-bersih selesai, mahasiswa juga menyerahkan tempat sampah serta alat kebersihan seperti sapu lidi dan pengki kepada salah satu anggota karang taruna sebagai bentuk kepedulian kita terhadap kebersihan lingkungan taman desa. Penyerahan dilakukan secara simbolis sebagai bentuk komitmen untuk mendukung pengelolaan sampah yang lebih baik.
Program “Bersih Taman Desa” diharapkan tidak hanya memberikan dampak langsung terhadap kebersihan taman, tetapi juga dapat membangun kesadaran kolektif bagi siswa siswi MI Nurul Huda beserta masyarakat agar dapat menjaga lingkungan taman desa yang bersih dan bebas dari sampah.